AqidahBelajar Jarak JauhIlmuTauhid

Kunci Jawaban Pelajaran Tauhid 3

Items_1339

1. Sebutan tiga macam tauhid!

Jawaban : Tauhid rububiyah, tauhid uluhiyah, dan tauhid asma’ wa shifat

2. Sebutkan definisi dari tauhid rububiyah!

Jawaban : Tauhid rububiyah; yaitu keyakinan bahwa Allah satu-satunya pencipta, penguasa, pemelihara, pengatur, dan pemberi rizki.

3. Sebutkan definisi dari tauhid uluhiyah!

Jawaban : Tauhid uluhiyah; yaitu keyakinan dan amalan berupa menujukan ibadah hanya kepada Allah, tidak kepada selain-Nya.

4. Sebutkan definisi dari tauhid asma’ wa shifat!

Jawaban : Tauhid asma’ wa shifat; yaitu keyakinan terhadap nama-nama dan sifat-sifat Allah yang maha sempurna, yang tidak diserupai oleh makhluk-Nya.

5. Sebutkan ayat di dalam al-Fatihah yang mengandung tauhid rububiyah!

Jawaban : Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin, Maaliki yaumid diin

6. Sebutkan ayat di dalam al-Fatihah yang mengandung tauhid uluhiyah!

Jawaban : Iyyaka na’budu wa iyyaka nasta’in

7. Sebutkan ayat di dalam al-Fatihah yang mengandung tauhid asma’ wa shifat!

Jawaban : Arrahmanir Rahim, Maaliki yaumid diin

8. Sebutkan salah satu ayat yang menunjukkan bahwa kaum musyrikin dahulu sudah mengakui tauhid rububiyah!

Jawaban : “Katakanlah (Muhammad): Milik siapakah bumi dan segala sesuatu yang ada di dalamnya jika kalian mengetahui? Niscaya mereka akan menjawab: Milik Allah. Katakanlah: Apakah kalian tidak ingat? Katakanlah: Siapakah Rabb yang menguasai langit yang tujuh dan Rabb yang memiliki Arsy yang agung. Niscaya mereka akan menjawab: Itu adalah milik Allah. Katakanlah: Lalu mengapa kalian tidak mau bertakwa? Katakanlah: Siapakah yang di tangan-Nya berada kekuasaan atas segala sesuatu, sedangkan Dia yang Maha melindungi dan tidak ada yang dapat terlindungi dari siksa-Nya, jika kalian mengetahui? Niscaya mereka akan menjawab: Itu semua adalah milik Allah. Katakanlah: Maka bagaimana kalian bisa tertipu?” (QS. al-Mukminun: 84-89).

“Sungguh jika kamu tanyakan kepada mereka, siapakah yang menciptakan langit dan bumi, maka niscaya mereka akan menjawab: Yang menciptakan itu semua adalah Yang Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui.” (QS. az-Zukhruf: 9).

“Sungguh jika kamu tanyakan kepada mereka siapakah yang menciptakan diri mereka, niscaya mereka menjawab: Allah. Lalu dari mana mereka bisa dipalingkan (dari menyembah Allah).” (QS. Az-Zukhruf: 87)

9. Sebutkan konsekuensi iman kepada rububiyah Allah -sebagaimana diterangkan oleh Syaikh Abdurrazzaq al-Badr hafizhahullah-!

Jawaban : Keimanan seorang hamba kepada Allah sebagai Rabb memiliki konsekuensi mengikhlaskan ibadah kepada-Nya serta kesempurnaan perendahan diri di hadapan-Nya.

Keberadaan Allah sebagai Rabb seluruh alam memiliki konsekuensi bahwa Allah tidak akan meninggalkan mereka dalam keadaan sia-sia atau dibiarkan begitu saja tanpa ada perintah dan larangan untuk mereka. Akan tetapi Allah menciptakan mereka untuk mematuhi-Nya dan Allah mengadakan mereka supaya beribadah kepada-Nya.

Barangsiapa yang beriman terhadap rububiyah Allah dan ridha Allah sebagai Rabb maka dia akan ridha terhadap perintah-Nya, ridha terhadap larangan-Nya, ridha terhadap apa yang dibagikan kepadanya, ridha terhadap takdir yang menimpanya, ridha terhadap pemberian Allah kepadanya, dan tetap ridha kepada-Nya tatkala Allah tidak memberikan kepadanya apa yang dia inginkan.

Redaksi

Redaksi al-mubarok.com dikelola oleh relawan dan pegiat dakwah Masjid Jami' al-Mubarok (MJM) YAPADI Yogyakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *