Bahasa ArabMa'hadPublikasi

Pengumuman Kelas Bahasa Arab

Bismillah.

Alhamdulillah bersama ini kami umumkan bahwa pelajaran bahasa arab untuk kelas pemula dengan panduan kitab al-Muyassar fi ‘Ilmi an-Nahwi sudah dimulai pada hari Kamis ini, 29 November 2018.

Berhubung beberapa peserta masih belum hadir, insya Allah pada pertemuan berikutnya masih akan dibahas materi awal untuk pelajaran nahwu dengan jadwal sebagaimana sudah diumumkan yaitu setiap Kamis ba’da maghrib – selesai di Wisma al-Mubarok 1, Ngebel (selatan SD Ngebel – depan Angkringan Bu Wahyu mentok ke timur, ada parabola di atasnya).

Insya Allah masih terbuka kesempatan untuk teman-teman yang belum terdaftar di kelas hari Kamis dan ingin ikut kelas bahasa arab untuk pemula pada jadwal kelas kedua yaitu setiap Hari Jum’at malam (malam Sabtu) Pkl. 20.00 – 21.00 WIB. Insya Allah pelajaran akan dimulai besok Jum’at malam, 30 November 2018 di Wisma al-Mubarok 1.

Bagi peserta kelas bahasa arab menengah (Mukhtarot) bisa mengikuti pelajaran insya Allah setiap Jum’at malam (malam Sabtu) ba’da maghrib – selesai. Adapun untuk kelas lanjutan (Mulakhosh) bisa diikuti insya Allah setiap Ahad malam (malam Senin) Pkl. 20.00 – 21.00 WIB.

Demikian pengumuman ini kami sampaikan, semoga bermanfaat bagi segenap peserta.

NB : Pelajaran ini khusus untuk putra

Info Tambahan : Insya Allah akan dibuka Kelas Persiapan Ma’had al-Mubarok (untuk putra/putri), tunggu informasi lebih lanjut…

Redaksi

Redaksi al-mubarok.com dikelola oleh relawan dan pegiat dakwah Masjid Jami' al-Mubarok (MJM) YAPADI Yogyakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *