Evaluasi dan SaranProgram Dakwah

Ladang Kebaikan

Bismillah.

Diantara perkara yang penting untuk diperhatikan oleh para pengurus masjid adalah menjaga kebersihan lingkungan masjid dan merawat fasilitas yang ada di dalamnya. Sebagaimana diketahui bahwa masjid adalah tempat yang paling dicintai Allah. Dengan demikian kita pun semestinya mencintai tempat tersebut. Diantara bukti kecintaan terhadap masjid adalah dengan menjaga dan memelihara kebersihannya.

Diantara yang perlu diperhatikan terkait kebersihan masjid adalah; kebersihan tempat sholat, kebersihan mimbar dan kursi yang digunakan oleh khatib, kebersihan tempat wudhu dan kamar mandi, kebersihan ruang gudang dan tempat sound system, dan kebersihan rak perpustakaan dan tempat parkir. Termasuk yang perlu dijaga adalah kebersihan halaman dan jalan di sekitar masjid.

Pada musim hujan maka perhatian juga perlu ditingkatkan agar lingkungan masjid tidak kotor atau ada genangan air yang berpotensi mendatangkan bahaya baik itu dengan terpeleset atau pun yang lainnya. Perlu juga dirawat sarana yang menunjang fungsi masjid seperti lampu ruangan, lampu kamar mandi, lampu jalan dan lampu yang ada di parkiran atau halaman.

Apabila masjid itu menggunakan karpet maka perlu dibersihkan dengan sapu khusus atau dengan penyedot debu secara berkala. Selain itu perlu dilakukan pengepelan lantai masjid secara rutin dalam sepekan minimal 1 kali. Adapun menyapu ruangan utama masjid yang digunakan untuk sholat maka semestinya dilakukan setiap hari. Jika ada waktu luang hendaknya juga dijaga kebersihan jendela masjid dengan dilap secara berkala, lebih baik dijadwalkan sepekan sekali pada waktu yang berbeda dengan jadwal ngepel.

Perlu juga diagendakan jadwal khusus untuk membersihkan lantai tempat wudhu dan kamar mandi secara rutin sepekan sekali pada hari yang berbeda dengan jadwal di atas. Apabila masjid itu memiliki dapur maka hendaklah dijaga kebersihannya secara rutin setiap hari dan ditata perabot dan peralatan makan/minum/masak yang ada di dalamnya setelah dicuci.

Apabila di lingkungan masjid ada tanaman atau rumput hendaknya juga dibersihkan dan dirapikan secara berkala daun-daun atau ranting-rantingnya agar lebih indah dan nyaman. Untuk itu dibutuhkan alat-alat kebersihan semacam sabit, cangkul, sapu, serok, gunting tanaman, dan angkong. Dibutuhkan pembersihan tempat sampah secara berkala minimal sebulan 1 kali.

Semestinya masjid juga menyediakan peralatan untuk sholat bagi jamaah yang singgah dan membutuhkannya misal sarung, mukena, atau yang lainnya. Untuk menjaga kenyamanan hendaklah disiapkan keset dalam jumlah yang memadai dan tempat sampah yang mencukupi. Apabila terdapat kipas angin maka juga perlu diagendakan membersihkan kipas angin 2 atau 3 bulan sekali. Salin itu perlu dicuci sajadah atau peralatan sholat yang sudah digunakan dan diganti dengan yang bersih.

Sebaiknya di masjid juga disediakan tissue untuk jamaah atau pun pembicara kajian. Dibutuhkan juga taplak meja dan meja khusus untuk acara pengajian, kalau perlu juga disediakan kursi khusus untuk pembicara. Apabila masjid menyediakan air minum galon hendaknya juga diisi ulang apabila sudah habis. Koleksi buku dan mushaf yang tersedia juga hendaknya ditata dan dijaga kebersihannya.

Alat yang digunakan ketika sholat berjamaah semacam sound system maka hendaknya dimatikan setelah selesai dipakai supaya tidak mengganggu kenyamanan masyarakat sekitar. Begitu pula lampu dimatikan apabila sudah pagi dan tidak digunakan. Untuk mengerjakan semua tugas ini tentu dibutuhkan kerjasama dan kesadaran. Dan ini semua butuh kesabaran dan keikhlasan.

Semoga sedikit catatan ini bermanfaat bagi kita.

Penyusun : Redaksi www.al-mubarok.com

Redaksi

Redaksi al-mubarok.com dikelola oleh relawan dan pegiat dakwah Masjid Jami' al-Mubarok (MJM) YAPADI Yogyakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *