Bahasa ArabBelajar Jarak JauhDownload MakalahInformasi

Belajar Nahwu 1 Bulan (bagian 14)

road_summer_2-wallpaper-1600x1200

 

Bismillah.

Kaum muslimin yang dirahmati Allah, alhamdulillah pada kesempatan ini kita bisa melanjutkan kembali pelajaran bahasa arab dengan kitab muyassar.

Pada beberapa pertemuan sebelumnya, telah kita bahas tentang marfu’aatul asmaa’; yaitu kelompok isim yang harus dibaca marfu’. Diantaranya adalah mubtada’ dan khobar. Mubtada’ adalah bagian kalimat yang diterangkan; muhkbarun ‘anhu. Adapun khobar adalah bagian kalimat yang menerangkan/mukhbarun bihi.

Setiap ada mubtada’ maka pasti ada khobarnya. Keduanya harus dibaca marfu’. Selain itu apabila mubtada’ dan khobar sama-sama berupa isim maka harus ada kesesuaian dalam hal jumlah/bilangan, jenis, dan i’robnya. Khobar juga bisa berupa jumlah atau syibhul jumlah.

Apabila mubtada’ dan khobar dimasuki oleh kaana maka mubtada’ berubah status menjadi isim kaana, sedangkan khobar menjadi khobar kaana. Isim kaana itu marfu’ sedangkan khobar kaana manshub. Berbeda halnya apabila inna masuk pada mubtada’ dan khobar; isim inna manshub dan khobarnya dibaca marfu’. Hal ini perlu diingat dengan baik….

Untuk mengunduh teks materi selengkapnya silahkan buka di sini [klik]

————————————————-

Audio Pelajaran Nahwu (bagian 14) bisa diunduh di sini [klik] atau di sini [klik]

Redaksi

Redaksi al-mubarok.com dikelola oleh relawan dan pegiat dakwah Masjid Jami' al-Mubarok (MJM) YAPADI Yogyakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *